20 PESERTA SEMARAKAN LOMBA BACA NASKAH PROKLAMASI

zproklamasi3

Palangka Raya – dalam rangka mengisi kegiatan Bulan Semarak Kemerdekaan RI Ke 72 dilingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, hari ini Senin 14 Agustus 2017 dilaksanakan lomba Baca Naskah Proklamasi di Aula Kantor Wilayah Jalan Adonis Samad Palangka Raya. Kepala Kantor Wilayah Agus Purwanto dalam sambutannya mengatakan bahwa Lomba Baca Naskah Proklamasi merupakan salah satu rangkaian kegiatan Bulan Semarak Kemerdekaan RI ke 72 Kementerian Hukum dan HAM. Menurut Agus saat ini banyak berkembang isu yang ingin memecah belah negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI), oleh karena itu sebagai warga negara yang baik dan cinta tanah air hal ini menjadi tugas kita bersama untuk menjaga dan mempertahankan kemerdekaan negeri kita tercinta yaitu Indonesia.

zproklamasi

Untuk menumbuh kembangkan jiwa nasionalisme terhadap tanah air pegawai, maka dengan dilaksanakannya kegiatan lomba baca naskah Proklamasi ini diharapkan bisa memberikan manfaat bagi kita semua terutama akan nilai sejarah bangsa sehingga akan tercipta jiwa nasionalisme yang mendalam bagi kita semua. Sementara itu Koordinator Lomba Plh. Kepala Divisi Administrasi H. Marijuni melaporkan bahwa lomba baca naskah Proklamasi diikuti 20 orang peserta terdiri 19 peserta dari Kantor Wilayah dan 1 peserta dari Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas II A Palangka Raya. H. Mahrijuni juga mengatakan bahwa Dewan Juri pada lomba ini ada 3 orang yaitu Liyana, Agustina Daya Leluni dan Reyntra semua merupakan Pejabat Pengawas di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.

Ketua Dewan Juri Lomba Baca Naskah Proklamasi Liyana yang didampingi Juri Lainnya Agustina Daya Leluni dan Reinal Saputra mengatakan bahwa dari 20 jumlah peserta yang mendaftar ada 4 peserta didiskualifikasi karena pada saat pemanggilan nomor peserta yang dilakukan pemanggilan sampai 3 kali tidak hadir sehingga total keseluruhan peserta yang bertanding hanya 16 orang. Dari hasil penilaian dewan juri kepada seluruh diperoleh pembaca naskah terbaik diraih oleh Beni Yuandrian sebagai Juara I, Evy Octaviani Juara II, Ari Prasetyo Juara III. Sedangkan untuk Juara Harapan I yakni Diana Soekowati, Harapan II Barnah dan Harapan III Hadi Yanto Wibowo. (Red-dok. Pirhan Humas Kalteng).

Foto Dokumentasi :

zproklamasi1

zproklamasi2

zproklamasi4

zproklamasi5

Cetak