KAKANWIL JALIN SILATURAHMI DENGAN KAPOLDA KALTENG

sltrm polda

Palangka Raya_Polda Kalimantan Tengah menjadi agenda silaturahmi pertama Plt. Kepala Kantor Wilayah, Budi sejak menjabat sebulan yang lalu. Kedatangan Budi ke Polda Kalimantan Tengah kali ini dengan didampingi unsur pimpinan tinggi pratama antara lain Kepala Divisi Administrasi, Hajrianor, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Bambang Setyabudi, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Anthonius M. Ayorbaba dan Kepala Divisi Keimigrasian, Ignatius Purwanto. Kamis (22/11).

Mengawali sambutannya, Budi menyampaikan bahwa maksud dan tujuannya melakukan silaturahmi ini adalah untuk berkenalan dengan unsur pimpinan daerah yang ada di Provinsi Kalimantan Tengah.

Sementara itu, Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah, Anang Revandoko mengatakan bahwa Polda Kalteng beserta jajarannya akan siap membantu dan mensupport tugas dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah. Salah satunya adalah pengamanan operasi Timpora sebagaimana yang terdapat pada undang-undang nomor 6 tentang keimigrasian, yaitu imigrasi merupakan bagian dari eksekutif yang memiliki tugas untuk melakukan Pengawasan Orang Asing, baik secara mandiri, terpadu dan operasi pengawasan yang dilakukan secara bersama dengan instansi terkait salah satunya adalah Kepolisian (Humas Kalteng)

Dokumentasi :

sltrm polda 2

sltrm polda 3

Cetak