Pelepasan dan Serah Terima Jabatan Kakanwil Kemenkumham Kalteng

purna4.jpg

Acara Serah terima Jabatan Kakanwil (juliasman Purba) kepada Plt Kakanwil (Bambang Iriana)

Palangka Raya (27/06/19) – Pensiun/Purnabakti adalah masa dimana seseorang yang sudah tidak diharuskan untuk bekerja lagi atau aktif dalam suatu organisasi dikarenakan usianya sudah memasuki waktu yang telah ditentukan menurut undang-undang dan masa tugasnya telah selesai. Hari ini Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah  mengadakan acara Pelepasan dan serah terima jabatan Kepala Kantor Wilayah (Juliasman Purba) yang akan memasuki masa Purna Bakti per 1 Juli 2019, di Aula Kantor Wilayah.

Kepala Divisi Administrasi sekaligus Ketua Panitia Kegiatan (Sucipto) dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Juliasman Purba atas pengabdiannya di Kementerian Hukum dan HAM Kalteng dari tanggal 10 Januari 2019 hingga 27 Juni 2019. Sucipto memberikan apresiasinya kepada Bapak Juliasman Purba yang telah bekerja dengan sukses mengabdi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) selama lebih kurang 39 tahun, sampai pada masa Purna Bakti di Kementerian Hukum dan HAM khususnya di Kalimantan Tengah. Kemudian sambutan kesan dan pesan dilanjutkan oleh masing-masing Kepala Divisi Kanwil Kalteng.

Kepala Kantor Wilayah (Juliasman Purba) mengucapkan terima kasih kepada instansi terkait atas kerjasama yang baik selama menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, serta kepada seluruh pegawai Jajaran Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah Juliasman juga mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kerjasamanya. “Karena keberhasilan-keberhasilan yang dicapai sebagaimana disampaikan oleh para Kepala Divisi tadi tidak mungkin dapat tercapai tanpa kerja keras seluruh unsur di Jajaran Kemekumham Kalimantan Tengah juga semoga kita  selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa dan diberikan kesehatan serta keselamatan hingga dapat mengakhiri masa kedinasan sampai pada waktunya dengan kondisi sehat” ujarnya.

Juliasman berpesan kepada instansi terkait dan seluruh pejabat dan pegawai di jajaran Kemenkumham Kalimantan Tengah untuk membantu pelaksanaan tugas Plt. Kepala Kantor Wilayah Kalimantan Tengah yang saat ini dijabat oleh Bambang Iriana Djajaatmadja. Kanwil Kalimantan Tengah jangan sampai kalah dengan Kantor Wilayah yang lain, jadikan Kanwil Kalimantan Tengah menjadi nomor satu sebagai mana jargon yang selama ini kita pakai "Kalimantan Tengah Pasti Bahalap". Juliasman menyampaikan bahwa sebagai manusia biasa tentunya banyak kesalahan-kesalahan yang diperbuatnya selama ini, dan teguran-teguran kepada pegawai yang pernah disampaikannya adalah untuk kebaikan organisasi.

purna6.jpg

Saling bergandengan tangan, Juliasman berharap Plt Kakanwil yang baru dapat membawa Kemenkumham Kalteng menjadi lebih baik lagi

Usai sambutan dari Juliasman, acara dilanjutkan dengan menyaksikan video pesan dan kesan dari Kepala UPT yang ada di wilayah Kalimantan Tengah.  Acara diselingi dengan penampilan dance dari Rutan Kelas IIA Palangka Raya dan sumbangan lagu dari Kepala Divisi Administrasi (Sucipto), Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Cahyani Suryandari) dan Kepala Divisi Pemasyarakatan (Hanibal). 

Dalam Sambuatannya Bambang mengatakan, “pada awalnya saya ditugaskan untuk menggantikan Kakanwil Juliasman Purba adalah pada tanggal 1 Juli, karena beliau berakhir masa tugasnya pada tanggal 1 Juli, akan tetapi karena pada tanggal 1-3 Juli tersebut akan ada Rapat Kerja terkait Target Kinerja yang akan dilaksanakan di Pusat dan dihadiri oleh seluruh Kakanwil dan Kepala Divisi, oleh karena itu saya ditugaskan untuk mendampingi Kanwil Kalteng ini dari Selasa kemarin”. Sebagai Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Bambang sangat mengapresiasi keberhasilan yang telah dicapai Juliasman Purba sebagai Kepala kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Tengah. Hal itu menunjukkan keberhasilan pemimpin dalam memimpin suatu organisasi dan hal itu tidaklah mudah. Bambang berjanji akan melanjutkan program program yang telah direncanakan di masa kepemimpinan Juliasman Purba, dan akan berusaha keras meneruskan keberhasilan-keberhasilan yang telah dicapai selama ini. Dan kepada jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Bambang juga meminta untuk terus melanjutkan kerja keras demi keberhasilan organisasi ini karena tanpa bantuan dan kerjasama semua pihak di jajaran hal itu tidaklah mungkin dapat terwujud. (Red-dok, Humas Kalteng, Jun ’19).

Foto Dokumentasi :

purna11.jpg

purna10.jpg

purna9.jpg

purna8.jpg

purna7.jpg

purna3.jpg

purna2.jpg

Cetak