WBP Rutan Kuala Kapuas Senam Pagi Bersama Mega Power

WhatsApp_Image_2021-03-06_at_09.24.10.jpeg

Kuala Kapuas - Latihan kebugaran jasmani merupakan aktivitas olahraga yang dilakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh, serta melatih kelenturan dan keseimbangan. Olahraga seperti ini sangat efektif untuk membakar kalori dan menurunkan risiko terjadinya sejumlah penyakit. Latihan kebugaran jasmani kerap dilakukan untuk menjaga kesehatan fisik. Namun, olahraga ini sebenarnya juga bisa menyehatkan rohani atau mental. Untuk mendapatkan manfaatnya, latihan kebugaran jasmani perlu dilakukan secara rutin.

Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kuala Kapuas menggandeng Mega Power untuk memimpin senam. Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) lakukan senam pagi di lapangan volly Rutan Kuala Kapuas, sabtu (06/03/2021).

Kepala Rutan Kuala Kapuas, Toni Aji Priyanto menghimbau kepada WBP untuk senantiasa menjaga kebersihan diri dan lingkungan sehingga kehidupan yang bersih, indah dan nyaman dapat terwujud. “Jaga kebersihan kamar hunian dan diri kalian agar terhindar dari penyakit dan virus, terlebuh di masa corona seperti ini” himbaunya.

 Kegiatan senam ini sangat menunjang dalam membentuk imunitas tubuh untuk melawan segala macam penyakit dan virus terlebih dimasa pandemi covid-19 ini, jadi saya harap semua pegawai dan WBP semangat mengikuti senam”, pintanya.

Perlu diketahui senam aerobik memiliki banyak manfaat bagi tubuh, antara lain untuk membakar kalori, baik untuk kesehatan jantung, meningkatkan stamina tubuh, mengontrol kadar gula darah, menurunkan tekanan darah, memperkuat daya tahan tubuh, membuat tidur jadi lebih nyenyak, meningkatkan suasana hati, membuat cara kerja otak jadi lebih maksimal, mengurangi risiko jatuh akibat kurangnya keseimbangan tubuh.  (Red-dok, Humas Kalteng, Maret 2021)

Foto Dokumentasi :

WhatsApp_Image_2021-03-06_at_09.24.11_1.jpeg

WhatsApp_Image_2021-03-06_at_09.24.11.jpeg

WhatsApp_Image_2021-03-06_at_09.24.11_2.jpeg

 

 

 


Cetak   E-mail