Palangka Raya – Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng gelar rapat persiapan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Senin (06/11/23).
Bertempat di Aula Kahayan Kanwil Kemenkumham Kalteng Kegiatan ini di ikuti Kepala Divisi Administrasi (Joko Martanto), Kepala Divisi Keimigrasian (Teodorus Simarmata), Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Muhammad Mufid) serta Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, JFT dan JFU yang di tugas kan menjadi panitia pelaksanaan SKD.
Prosedur Pelaksanaan SKD CAT di ikuti dengan jumlah 1.512 peserta pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah dan titik lokasi pelaksanaan yang bertempat di Aula Mentaya, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.
Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar dimulai tanggal 9 s.d. 13 November 2023 yang di bagi menjadi beberapa sesi setiap harinya.
Kanwil Kemenkumham Kalteng juga menyiapkan sarana dan prasarana bagi perserta SKD diantara lain lokasi ujian, meja dan kursi, alat pendeteksi logam, genset, tenda, CCTV, Scanner, LED Proyektor, Printer Laser dan Toner, LCD/TV, cooling fan dan fasilitas medis.
Kadivmin juga menyampaikan bahwa di setiap pos yang berisi panitia agar bisa memaksimalkan alur peserta agar kelancaran saat pelaksanaan SKD berjalan.
“kita pastikan pelaksanaan tes CAT ini dapat berjalan lancar, pengawasan CAT akan dijalankan dengan ketat dan mencegah adanya kecurangan, mengingat banyaknya jumlah pelamar di tahun ini” tegas Kadivmin. (Reddok, Humas-RT, November 2023).