Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Rekonsiliasi dan Pemutakhiran Data Keuangan dan BMN Tahunan 2023 resmi ditutup, Kanwil Kemenkumham Kalteng Optimis Tuntaskan Setiap Kendala Pada Laporan Keuangan

rekon_keu_1.jpg

Jakarta - Rekonsiliasi dan Pemutakhiran Data Laporan Keuangan dan BMN Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2023 tingkat Kantor Wilayah resmi ditutup oleh Kepala Bagian Penatausahaan Barang Milik Negara (Yessy Arvelina), Kamis (01/02/2024). Disampaikan dalam sambutannya terkait beberapa kendala yang ditemui dalam Data Keuangan serta BMN, dilakukan penyelesaiannya serta rekomendasi hal-hal yang perlu dilakukan untuk harapannya seluruh upaya yang dilakukan menghasilkan pencapaian dan mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Laporan Keuangan Kemenkumham TA 2023 dapat tercapai.

Salah satu kendala yang ditemui adalah Terdapat satker yang belum melakukan perekaman Berita Acara Perkembangan Penyelesaian (BAPP) Pekerjaan yang pembayarannya melalui mekanisme RPATA, untuk mengakui progres pembangunan fisik dan utang kepada pihak ketiga per 31 Desember 2023 sehingga mengharuskan untuk dilakukan penginputan BAPP, Melakukan koreksi pencatatan bertambah maupun berkurang pada Akun KDP sesuai Progress KDP Per 31 Desember pada Modul Aset dan jurnal pengakuan utang.

Serta Akun-akun pendapatan perolehan aset lainnya, penerimaan kembali belanja modal TAYL, dan selisih akibat ralat SPM sehingga mengharuskan dilakukan perbaikan melalui Jurnal Manual pada Modul GLP dan jurnal untuk mengakui transaksi akrual pada Modul GLP.

Atas pelaksanaan kegiatan tersebut, Kepala Sub Bagian Pengelolaan Keuangan dan BMN (Eko Herdianto) mengatakan bahwa sangat tidak mudah dalam mewujudkan penyusunan Laporan Keuangan dan BMN yang akurat, transparan dan handal. Tentunya diperlukan SDM yang kompeten dan gigih sebagai Operator Aset, Persedian dan GL Pelaporan.

Para operator selalu memonitor dan menindaklajuti permasalahan yang timbul setelah dilakukan Analisa dan pencocokan data keuangan dan BMN selama proses kegiatan rekonsiliasi tingkat wilayah. (Red-Dok, Humas Kanwil Kalteng - Holik, Februari 2024).

Foto Dokumentasi :  
rekon_keu_2.jpgrekon_keu_4.jpgrekon_keu_3.jpg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Adonis Samad No. 20, Km. 03, Kota Palangka Raya 73111
PikPng.com phone icon png 604605   Whatsapp Official
    +62 896-6541-5210
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


    instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   tiktok

  Jl. Adonis Samad No. 20 Km.03, Palangka Raya 73111
  (0536) 3221554
PikPng.com email png 581646   kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI