Jakarta - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah melalui Kepala Sub bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual (Vasco Fernando), Analis Hukum Ahli Muda (Deny Dwi Rahmanto) beserta Analis Pertimbangan Bantuan Hukum (Mariani) melaksanakan koordinasi ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM RI, Selasa (117/01/2023)
Dalam kunjungan tersebut, Vasco beserta Tim melaksanakan koordinasi ke Bagian Program dan Pelaporan yang disambut langsung oleh Kepala Bagaian Program dan Pelaporan Dr. Andrieansjah dan Subkoordinator Evaluasi dan Pelaporan, Ranie Utami Ronie. Vasco menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan ini sendiri dalam rangka koordinasi dan konsultasi terkait taget kinerja dan perencanaan program dan penganggaran pada sub bidang pelayanan KI di tahun 2023.
Sebelum memberikan arahan Andrie dan Ranie menyampaikan apresiasinya terhadap Kanwil Kemenkumham Kalteng yang target kinerjanya telah mencapai 100 persen pada tahun 2022. "Pencapaian di tahun 2022 sudah sangat baik dan tentunya di 2022 ada banyak hal lagi yang harus dilakukan", ucapnya.
Lebih lanjut Andrie menyampaikan bahwa di tingkat pusat sendiri DJKI dalam waktu dekat akan melaunching Pedoman Kekayaan Intelektual untuk Kantor Wilayah.
"Didalam pedoman ini sendiri akan ada petunjuk pelaksanaan dan berbagai indikator terkait KI sehingga akan memudahkan pelaksana KI di daerah, adanya help desk juga akan sangat membantu. Selain itu kerjasama dengan Universitas sangat diperlukan seperti dilaksanakannya kegiatan Mobile Intelectual Property Clinic (MIPC) yang rencananya akan kembali kita adakan", tuturnya.
Vasco kemudian mengatakan sangat bersyukur dengan adanya pedoman KI tersebut dan berharap dengan adanya pedoman akan lebih memudahkan pelaksanaan KI di Kalteng, selain itu dirinya juga mengharapkan akan segera adanya help desk mengingat adanya keterbatasan jumlah SDM di Subbidang Pelayanan KI di Kanwil Kalteng. Lebih lanjut Vasco juga mengamini pernyataan Andrie terkait MIPC yang dirasanya sangat bermanfaat.
"Kami di Kalteng benar- benar merasakan perubahan signifikan terkait peningkatan pelayanan permohonan KI di Kalteng, semoga kegiatan tersebut bisa diadakan kembali", ucapnya.
"Terima kasih kepada bapak Andrie dan ibu Ranie yang selama ini selalu siap sedia memberikan arahan dan masukan untuk kami, semoga Kanwil Kalteng terus dapat meningkatkan pelayanan KI di Kalimantan Tengah dan semoga Kanwil Kalteng bisa mencapai target kinerja yang telah ditetapkan", pungkasnya. (Red-dok, Humas Kemenkumham Kalteng-Melinda, Januari 2023)