Palangka Raya - Sebagai ungkapan rasa syukur dan bahagia atas peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan yang ke-58 seluruh jajaran Pemasyarakatan se-Indonesia mengadakan kegiatan tasyukuran. Tidak ketinggalan untuk menyemarakkan kegiatan tasyukuran ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Kalimantan Tengah melalui jajaran Divisi Pemasyarakatan dan seluruh UPT Pemasyarakatan Se-Kalimantan Tengah mengikuti kegiatan tersebut secara virtual di Aula Mentaya Kantor Wilayah. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah (Ilham Djaya) didmpingi seluruh Pimpinan Tinggi Pratama beserta Pejabat Pengawas dan Administrator lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.
Diakui Yasonna, berbagai permasalahan dan pencapaian yang silih berganti kian mendewasakan dan menguatkan institusi ini. Rangkaian HBP Ke-58 bertema ‘Pemasyarakatan PASTI dan BerAkhlak, Mewujudkan Indonesia Maju’ merupakan komitmen nyata untuk perlahan-lahan menjawab berbagai tantangan untuk kembali bangkit dan pulih dari hantaman pandemi COVID-19. Ia meminta pemasyarakatan harus mampu bertransformasi menjadi institusi yang mampu menciptakan manusia yang berketerampilan dan memiliki produktivitas tinggi sehingga sudah siap untuk berkompetisi, baik di level nasional maupun global. Jangan sampai kembalinya narapidana di tengah masyarakat tidak dibarengi dengan upaya peningkatan kesejahteraannya. Tentu akan berpotensi besar terjadinya residivisme karena ketidakmampuannya untuk bersaing di tengah masyarakat.
“Pemasyarakatan harus mampu menjembatani para narapidana dengan lingkungan sosialnya. Sudah saatnya program pemberdayaan masyarakat ditingkatkan. Upaya promosi sebelum para narapidana ini benar-benar terjun ke masyarakat juga perlu dioptimalkan,” tambah Yasonna.
Tak lupa, ia menghaturkan terima kasih terhadap seluruh pihak yang telah membantu, mendukung, dan mendampingi institusi Pemasyarakatan dalam melakukan upaya-upaya perbaikan. “Semoga di bawah naungan panji Pemasyarakatan, kita dapat terus bekerja dengan penuh dedikasi. Memiliki komitmen dan integritas bagi pemajuan Sistem Pemasyarakatan,” tegasnya.
Seusai mengikuti rangkaian kegiatan Tasyukuran dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan yang ke-58 Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah mengajak seluruh jajaran nya untuk memotong tumpeng Bersama, kemudian Ilham Djaya menyerahkan potongan tumpeng kepada ASN termuda (Felicia Fedrica). Kegiatan ini juga sebagai wujud rasa syukur dan kebersamaan antara para pimpinan dengan staff jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah. “Terimakasih kepada seluruh jarajan yang hadir baik melalui virtual maupun hadir langsung di Jakarta untuk menerima penghargaan, khususnya Jajaran Divisi Pemasyarakatan dan tim yang telah melaksanakan kegiatan ini sehingga berjalan dengan baik. Semoga seluruh UPT Pemasyarakatan se-Kalimantan Tengah dapat meningkatkan kinerja menjadi semakin maksimal lagi.” Tutup Ilham Djaya. (Red-Dok, Humas Kumham Kalteng, April 2022)
Foto Dokumentasi: