Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Gerakkan Implementasi Keadilan Restoratif Dengan Lebih Efektif, Plt. Kakanwil Kemenkumham Kalteng Resmi Buka Rakor dan Sosialisasi Tentang Implementasi Keadilan Restoratif Bagi Pelaku Dewasa

Rakor_JC_1.jpg

Palangka Raya – Plt. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng Kepala Divisi Admistrasi (Joko Martanto) resmi buka kegiatan rapat koordinasi dan sosialisasi tentang implementasi keadilan restoratif bagi pelaku dewasa, Rabu (10/07/24).

Bertempat di Ballroom Swiss-Belhotel Palangka Raya, Hadir dalam kegiatan ini Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan dan Upaya Keadilan Restoratif Pemasyarakatan (Pujo Harinto), Plt. Kepala Kantor Wilayah Kepala Divisi Adminsitrasi(Joko Martanto), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Tri Saptono Sambudji), Kepala Bapas Palangka Raya (Dwi Santosa), Kepala UPT se-Kota Palangka Raya dan jajaran instansi vertikal di wilayah kota Palangka Raya.

Dalam sambutannya Plt. Kakanwil menyampaikan, Kegiatan ini merupakan komitmen kita untuk terus mengembangkan sistem peradilan yang lebih adil, berbasis restoratif, dan berorientasi pada pemulihan sosial. Alternatif pemidanaan dan keadilan restoratif bukan sekadar sebuah konsep, tetapi merupakan solusi nyata dalam menanggapi tindak pidana dengan mempertimbangkan aspek kemanusiaan dan pembinaan.

Penerapan keadilan restoratif pada pelaku dewasa, nantinya tentu akan diterapkan karena mengikuti hukum di Indonesia saat ini yang telah bergeser dari pendekatan retributif atau pembalasan ke pendekatan restoratif atau pemulihan. Melalui keadilan restoratif, diharapkan peradilan dapat lebih mencapai kemanfaatan dan keadilan, tidak semata mata memenuhi kepastian hukum saja. Sehingga tercipta peradilan yang efektif dan efisien membawa manfaat bagi pemulihan dan kepentingan korban, pelaku dan masyarakat.

“Rapat ini menjadi momentum penting untuk berbagi pemahaman, pengalaman, dan pandangan tentang bagaimana kita dapat menerapkan alternatif pemidanaan dan keadilan restoratif secara efektif di lingkungan kita masing-masing,” Ucap Kadivmin.

“Saya yakin, dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, kita dapat merumuskan langkah-langkah strategis yang dapat menggerakkan implementasi keadilan restoratif dengan lebih efektif dan menyeluruh,” Tuturnya.

Rakor_JC_2.jpgRakor_JC_3.jpgRakor_JC_4.jpg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Adonis Samad No. 20, Km. 03, Kota Palangka Raya 73111
PikPng.com phone icon png 604605   Whatsapp Official
    +62 896-6541-5210
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


    instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   tiktok

  Jl. Adonis Samad No. 20 Km.03, Palangka Raya 73111
  (0536) 3221554
PikPng.com email png 581646   kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI