Palangka Raya - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) merupakan salah Instansi Pemerintah yang menjalankan tugas dan fungsi untuk memberikan pelayanan dan perlindungan dibidang hukum. Tentunya ini bukanlah sebuah tugas yang ringan untuk dijalankan oleh sebuah instansi. Diperlukan kerjasama yang baik dengan berbagai Instansi Pemerintah di daerah agar mampu mencapai kualitas pelayanan publik yang optimal. Kamis (02/06/2022)
Maka dari itu Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah (Hendra Ekaputra) didampingi Kepala Divisi Keimigrasian (Arief Munandar) dan Kepala UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi di Kota Palangka Raya melakukan Silahturahmi sekaligus perkenalan diri Ke Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Provinsi Kalimantan Tengah.
Kepala BINDA Provinsi Kalimantan Tengah (Brigjen TNI Sinyo) beserta jajaran langsung menyambut dengan baik kedatangan rombongan Pimpinan Tinggi Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah. Berbagai hal dibahas dalam pertemuan pertama ini. Kunjungan ini dimaksudkkan agar terwujudnya sinergitas yang baik dan positif antara Kanwil Kemenkumham Kalteng dengan BINDA Provinsi Kalimantan Tengah.
“Kegiatan silahturahmi ini juga sebagai salah satu langkah Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah untuk memperkuat sinergitas, koordinasi dan kolaborasi dalam penegakan hukum yang juga menjadi tugas pokok dan fungsi Kantor Wilayah baik di Jajaran Pemasyarakatan dan Keimigrasian", ucap Hendra.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala BINDA Provinsi Kalimantan Tengah Brigjen TNI Sinyo menyampaikan “saya sangat mengapresiasi maksud dan kedatangan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah, dengan adanya silahturahmi ini sinergi, koordinasi dan kolaborasi kita akan semakan meningkat dalam melaksanakan penegakan hukum di Provinsi Kalimantan Tengah”, ungkap Sinyo. (Red-dok, Humas Kalteng – IMS, Juni 2022)
Foto Dokumentasi :