Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

TPI Itjen Kemenkumham Laksanakan Kunjungan ke UPT PAS Kota Palangka Raya

ujipetik_1.jpg

Palangka Raya – Kepala Divisi Administrasi (Nur Azizah Rahmanawati) dan Kepala Bagian Program dan Humas (Diana Soekowati) dampingi Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM kunjungi Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di Kota Palangka Raya antara lain Lapas Kelas IIA Palangka Raya, Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, LPKA Kelas II Palangka Raya, dan Rutan Kelas IIA Palangka Raya. Kunjungan TPI Inspektorat Jenderal tersebut dalam rangka kegiatan uji petik untuk Unit Pelaksana Teknis (UPT), Rabu (01/06).

Kunjungan tersebut merupakan rangkaian kegiatan setelah pelaksanaan Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM yang telah dilaksanakan selama 3 hari bertempat di Aula Mentaya. Dalam kunjungan ini, masing-masing Kepala UPT menunjukkan situasi pelayanan yang telah menerapkan budaya pelayanan prima, berbagai inovasi layanan untuk masyarakat, serta peningkatan fasilitas yang ada untuk mendorong masing-masing satuan kerja dalam meraih predikat WBK/ WBBM pada Tahun 2022.

Tim Penilai Internal yang dalam hal ini Auditor Madya (Erie Wijaya) bersama Ketua Tim Penilai (Eka Setyawati) menyampaikan bahwa kegiatan WBK/ WBBM nantinya akan dijadikan sebagai Tugas/ Fungsi (Tusi) satuan kerja bukan lagi sebagai ajang kompetisi. "Ketika mendapat pengusulan untuk lanjut berlaga ke tahapan evaluasi oleh Tim Penilai Nasional (TPN), optimalkan hal tersebut dan jangan berhenti hanya sampai di WBK ini saja. Ketika gagal bukan berarti tidak lagi mengerjakan laporan pelaksanaan kegiatan/ monev, kalau bisa buatkan rencana kerja yang transparan, dipajang dan dibuat dengan ukuran yang besar dan dikerjakan secara berkesinambungan,” jelas mereka kepada jajaran Unit Pelaksana Teknis.

Kadiv Administrasi juga berharap dengan kegiatan kunjungan langsung tersebut dapat meyakinkan TPI Inspektorat Jenderal untuk mengusulkan Satuan Kerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Kalteng untuk maju ke tahapan berikutnya yaitu tahapan evaluasi dari Tim Penilai Nasional (TPN) Kementerian PANRB RI. (Reddok, Humas Kalteng – HF, Juni 2022).

Foto Dokumentasi:

ujipetik_2.jpgujipetik_8.jpgujipetik_7.jpgujipetik_6.jpgujipetik_5.jpgujipetik_4.jpgujipetik_3.jpg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Adonis Samad No. 20, Km. 03, Kota Palangka Raya 73111
PikPng.com phone icon png 604605   Whatsapp Official
    +62 896-6541-5210
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


    instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   tiktok

  Jl. Adonis Samad No. 20 Km.03, Palangka Raya 73111
  (0536) 3221554
PikPng.com email png 581646   kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI