Palangka Raya - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Tengah (Hendra Ekaputra) melanjutkan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sampit. Jumat (06/10/2023).
Kegiatan diawali dengan meninjau proses layanan keimigrasian dari kesiapan petugas dan sarana prasarana yang ada di ruang pelayanan. Kepala Kantor Wilayah (Hendra Ekaputra) melakukan peninjauan pada ruang pelayanan untuk memastikan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat tidak ada kendala dan dapat dilakukan secara optimal. Kakanwil juga menghimbau kepada seluruh jajaran untuk selalu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat menjelang akhir tahun ini.
Selain itu, dilakukan peninjauan dan memberikan pengarahan terkait Barang Milik Negara (BMN) yang ada di kanim agar selalu tercatat dalam buku, sehingga adanya kecocokan antara data yang ada di lapangan dengan data yang ada di buku. Selanjutnya, Kepala Kantor Wilayah juga meninjau kondisi rumah dinas pasca proses rehabilitasi. Dari hasil tinjauan, kondisi rumah dinas sudah lebih baik dan hanya dibersihkan puing-puing sisa renovasi sehingga dapat segera ditempati oleh para petugas.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Tengah mengapresiasi peningkatan pelayanan serta peningkatan renovasi sarana dan prasarana yang ada pada Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sampit. Beliau berpesan untuk tetap memiliki komitmen yang baik dalam pelaksanaan kegiatan terhadap masyarakat. (Red-Dok - Humas Kumham Kalteng , Oktober 2023)
Foto Dokumentasi :