Palangka Raya – Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah Ikuti Politeknik Ilmu Pemasyarakatan mengikuti pelaksanaan pengambilan sumpah janji PNS sekaligus pelantikan Alumni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52. Kegiatan dilaksanakan secara virtual menggunakan aplikasi zoom dengan dipimpin oleh Sekretaris Direktorat Jendral Pemasyarakatan. Kamis (02/02/23)
Bertempat di Aula Mentaya Kakanwil Kemenkumham Kalteng (Hendra Ekaputra), Kepala Divisi Pemasyarakatan (R. B. Danang Y), Kepala Divisi Administrasi (Nur Azizah Rahmanawati), Kepala Divisi
Pelayanan Hukum Dan Ham (Arfan Faiz Muhlizi) dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan Dan Teknologi Informasi (Iman Siswoyo), Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di wilayah Kemenhumham Kalteng.
Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Heni Yuwono) mengucapkan selamat atas pelantikan Alumni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52
Melalui Zoom Sekertaris Ditjenpas menyampaikan kunci kemajuan Pemasyarakatan berkomitmen dan selalu Bersinegritas dengan Aparat Penegak Hukum.
“diharapkan untuk sodara menjadi agen perubahan, terus bersemangat dan berinovasi dan selalu bersih dalam melayani karna sodara-sodara adalah Tunas Pengayoman bagi Kementrian Hukum Dan HAM dan kami selalu mengharapkan adanya Perubahan Bagi Pemasyarakatan untuk menjadi lebih baik”. tutur Heni Yuwono. (Red-dok, R.T, Jan 2023).