Palangka Raya - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah laksanakan penutupan Supervisi Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2024, bertempat di Aula Mentaya yang dihadiri oleh Kepala Bagian Program dan Humas (Diana Soekowati), Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan (Hendra), dan seluruh operator RKA-K/L pada masing-masing Unit Pelaksana Teknis di wilayah Kalimantan Tengah, Rabu (14/06/05).
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng (Hendra Ekaputra) yang di wakili Kepala Bagian Program dan Humas menyampaikan sambutan, kita telah mengikuti kegiatan Supervisi Pagu Indikatif T.A. 2024 yang menjadi dasar bagi kita untuk mengarahkan sumber daya, dalam mencapai kinerja organisasi yang optimal dan berdampak bagi pemerintah, negara, dan masyarakat.
kegiatan Supervisi Pagu Indikatif TA 2024 di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah yang telah dilaksanakan, diharapkan selalu bisa melakukan sinergi dan kolaborasi untuk berkontribusi positif dalam memberikan kinerja terbaik bagi organisasi kita, Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.
“Akhirnya dengan mengharapkan ridho Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa dengan mengucapkan Alhamdulillah kegiatan Supervisi Pagu Indikatif TA 2024, saya TUTUP secara resmi” tutur Diana Soekowati, (Humas, Reddok - Kalteng, Juni 2023).