Pangkalan Bun - Kepala Divisi Pemasyarakatan (R.B. Danang Yudiawan) bersama Tim SATOPS PATNAL Divisi Pemasyarakatan didampingi Kepala Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun (Doni Handriansyah) serta pejabat struktural, staff dan regu jaga pada Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun melakukan operasi razia guna deteksi dini di lingkungan Lapas/Rutan pada wilayah Kalimantan Tengah. (Sabtu, 15 Juli 2023)
Kegiatan diawali dengan penggeledahan pada Blok Hunian Laki-Laki dan Blok Hunian Wanita oleh Kabid Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaa Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan serta Tim Satops Patnal Divisi Pemasyarakatan dan staff/regu jaga II, III dan IV Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun. Dalam giat tersebut ditemukan kaca/cermin, korek api, gunting, sendok besi, botol parfum kaca dan pisau buatan yang disita oleh tim kegiatan untuk dihancurkan untuk mencegah terjadinya gangguan kemanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun.
Terakhir dilakukan press release hasil operasi razia kamar hunian WBP Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan. Beliau menyampaikan bahwa “kegiatan ini merupakan kegiatan yang tidak terjadawal pasti dengan harapan bisa mendapatkan hasil real keadaan kamar hunian WBP” dan juga beliau berharap seluruh petugas dapat berkomitmen dalam bertugas dan menjaga marwah Pemasyarakatan. Pada Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun Kadivpas melihat bahwa sudah dilaksankaannya jukrah Dirjen Pemasyarakatan sesuai dengan SOP dan potret hasil kegiatan ini merupakan gambaran kepemimpinan Kepala Lapas Kelas IIB Pangkalan Bun sehingga WBP dapat searah mengikuti aturan dan SOP Pemasyarakatan. (Red-dok, : Humas Kanwil Kalteng, Juli 2023)