Palangka Raya - Sebagai tugas utama Inspektorat Jenderal dalam pelaksanaan pengawasan intern di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia, Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia (Razilu) lakukan kunjungan kerja ke Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah. Terdapat tiga UPT yang akan dikunjungi, yaitu Kanim Kelas I Non TPI Palangka Raya, Rutan Kelas IIA Palangka Raya, dan Lapas Kelas IIA Palangka Raya.Kepala Kantor Wilayah (Hendra Ekaputra) dampingi Irjen bersama Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah. Sabtu (25/02/2023).
Kunjungan pertama dilakukan dengan mendatangi Kanim Kelas I Non TPI Palangka Raya. Tim Irjen disambut langsung oleh Kepala Kanim (Mulyadi). Razilu memantau langsung proses pelayanan paspor yang telah diberikan Kanim kepada masyarakat.
Dalam kunjungan nya di Rutan Kelas IIA Palangka Raya, Tim Irjen memeriksa sarana prasarana di Rutan dengan didampingi langsung oleh Kepala Rutan (Ma'aruf Prasetyo Hadianto). Selain itu juga melihat pelaksanaan Bimbingan Kerja Pengolahan Getah Nyatu.
Tim Irjen selanjutnya melakukan kunjungan ke Lapas Kelas IIA Palangka Raya. Kepala Lapas (Chandran Lestyono) mengajak Inspektur Jenderal (Razilu) mengecek kondisi ruang Pelayanan Terpadu, Poliklinik, Bakery Lapas, dan Masjid Al-istighfar. Ditengah kunjungan kerjanya, Razilu menyempatkan bertausyiah di Masjid Al-istighfar Lapas Kelas IIA Palangka Raya. (Red-dok, Humas Kemenkumham Kalteng, Februari 2023).
Foto Dokumentasi :