Palangka Raya – Masyarakat dunia pada hari ini merayakan Hari Anti Narkotika Internasional yang merupakan aksi melawan permasalahan narkoba di dunia yang dirayakan setiap tahunnya. Secara global, Hari Anti Narkotika Internasional juga dikenal sebagai Worlds Drugs Day dimana penetapannya ditujukan untuk menentang penyalahgunaan dan peredaran narkoba.
Plt. Kepala Kantor Wilayah (Joko Martanto) hadiri Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 26 Juni 2024 bertempat di Aula Jayang Tingang Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual meeting terpusat di Provinsi Riau yang dihadiri langsung oleh Kepala Badan Narkotika Nasional RI (Marthinus Hukom), Rabu (26/06).
Hadir secara langsung melalui virtual meeting di Aula Jayang Tingang, Kepala BNNP Kalimantan Tengah (Joko Setiono) serta Forkompinda Provinsi Kalimantan Tengah dan Instansi terkait lainnya turut serta mengikuti kegiatan tersebut.
HANI 2024 kali ini mengangkat tema “The Evidence is Clear: Invest in Prevention, Masyarakat Bergerak, Melawan Narkoba Mewujudkan Indonesia Bersinar”. Dalam sambutan yang disampaikan Kepala BNN RI juga menekankan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat di seluruh dunia akan dampak negatif dari obat-obatan terlarang tersebut.
Maka dari itu, Pemerintah di seluruh dunia mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terlibat dalam meningkatkan kesadaran dan merancang program pencegahan penyalahgunaan narkoba. (Reddok, Humas Kalteng – HF, Juni 2024).
Foto Dokumentasi: