Palangka Raya - Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Madya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah mengikuti kegiatan Pendampingan Rapat Penyusunan Rancangan Peraturan Bupati Katingan Tentang Pembentukan Balai Latihan Kerja di Biro Organisasi Setda Provinsi Kalimantan Tengah. Rabu (24/08/2022)
Bertempat di Ruang Rapat Organisasi Setda Provinsi Kalimantan Tengah kegiatan pendampingan ini diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Katingan, kegiatan ini merupakan wujud komitmen Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah dalam membantu dan memfasitasi setiap pembentukan Produk Hukum Daerah sesuai dengan tahapan yang ditentukan berdasarkan UU Nomor 13 Tahun 2022 tentang Perubahan Kedua UU 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan.
Adapun kegiatan ini di hadiri langsung oleh Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Kalteng, Kabag Organisasi, Pihak Pemrakarsa Penyusunan inisiatif Raperbup oleh Kepala Dinas Perindustrian, Ketenagakerjaan dan Transmigrasi dan didampingi Perancang Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Madya pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.
Adapun hasil yang diperoleh adalah adanya beberapa point yang perlu ditambah terkait data dan informasi terkait kuantitas Sumber Daya Manusia dan analisis beban anggaran yang nantinya perlu dilaksanakan dan dilakukan oleh Dinas dan UPTD Balai Latihan Kerja Kabupaten Katingan. (Red-dok, Humas Kalteng, Agustus 2022)
Foto Dokumentasi :