Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Puncak Peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-73, Kanwil Kemenkumham Kalteng Gelar Upacara dan Tasyakuran

 WhatsApp_Image_2023-01-26_at_18.03.23_2.jpeg

Palangka Raya – Memasuki puncak peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-73 Tahun 2023, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah (Kemenkumham Kalteng) melaksanakan kegiatan upacara, bertempat di halaman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Kamis (26/01/2023).

Upacara yang diikuti oleh seluruh pegawai Kanwil Kemenkumham Kalteng dan Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Kalimantan Tengah tersebut dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng, Hendra Ekaputra selaku Inspektur Upacara. Sementara bertindak selaku Perwira Upacara Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Muhamad Irham Anwar dan bertindak selaku Komandan Upacara Kepala Kantor Imigrasi Kelas I  Non TPI Palangka Raya, Mulyadi.

Kakanwil Hendra Ekaputra saat membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly mengatakan, Imigrasi merayakan hari jadi ke-73 menunjukkan bahwa Imigrasi telah berhasil melalui berbagai zaman dengan tantangannya masing-masing dan masih tetap hadir menjaga kedaulatan negara.

Namun Yasonna mengingatkan, keberhasilan yang telah dicapai masih terus memerlukan berbagai penyesuaian seiring dengan perkembangan zaman dan situasi global. Menkumham dalam kesempatan ini juga mengapresiasi kinerja Direktorat Jenderal Imigrasi dan seluruh jajarannya.

“Saya memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas berbagai capaian yang telah membawa Imigrasi menjadi lebih baik. Berbagai inovasi dan prestasi yang telah dihasilakn, baik berupa fasilitas pelayanan masyarakat, kegiatan penegakkan hukum, serta fasilitator pembangunan ekonomi telah memberikan citra positif Direktorat Jenderal Imigrasi di mata masyarakat,” ucap Hendra Ekaputra saat membacakan sambutan Menkumham.

Menutup sambutannya, Yasonna menyampaikan pesan kepada seluruh Insan Imigrasi untuk tetap patuh dan teguh dalam menjalankan fungsi yang diemban.

“Jadikanlah pekerjaan yang dijalani sebagai ibadah yang dipertanggungjawabkan tidak hanya di depan pimpinan ataupun keluarga melainkan juga di pertanggungjawabkan di hadapan Tuhan Yang Maha Kuasa. Semoga bhakti yang menjadi ibadah akan tetap selalu terwujud dan sejalan dengan sasanti di Bhumi Pura Wira Wibawa yang selalu digaungkan oleh kita semua (Insan Imigrasi),” ujar Hendra Ekaputra mengakhiri pembacaan sambutan Menkumham Yasonna H. Laoly untuk seluruh ASN Imigrasi.

Usai penyelenggaraan upacara, acara kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan tasyukuran yang digelar di Aula Mentaya Kanwil Kemenkumham Kalteng. Tasyakuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Kantor Wilayah, Dr. Hendra Ekaputra yang didampingi Kepala Divisi Keimigrasian (Arief Munandar), Kepala Divisi Administrasi (Nur Azizah Rahmanawati), Kepala Divisi Pemasyarakatan (R.B Danang Yudiawan) dan Kantor Imigrasi Kelas I  Non TPI Palangka Raya, Mulyadi dan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sampit, Tedy Anugrah.

Pemotongan Tumpeng pada Hari Bhakti Imigrasi ke 73 ini sebagai ungkapan rasa syukur oleh Kanwil Kemenkumham Kalteng dan dilakukan secara serentak oleh seluruh insan imigrasi se-Indonesia.

Sebelum pelaksanaan Upacara puncak Hari Bhakti Imigrasi ke-73 yang bertemakan ‘Imigrasi Baru untuk Indonesia Semakin Maju’ ini, Kanwil Kemenkumham Kalteng melalui Divisi Keimigrasian dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Keimigrasian di Kalteng telah melakukan berbagai rangkaian kegiatan diantaranya : 

Layanan Paspor Simpatik, Bhakti Sosial Donor Darah, Gotong Royong Bersih – Bersih Rumah Ibadah, Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sanaman Lampang dan yang terakhir Berbagi Kasih ke beberapa Panti Asuhan di Kota Palangka Raya. (Red-dok, Kanwil Kemenkumham Kalteng, Melinda, Jan 2023).

 

Foto Dokumentasi :

WhatsApp_Image_2023-01-26_at_18.03.23.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-26_at_18.03.23_1.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-26_at_18.03.22.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-26_at_18.03.24.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-26_at_18.03.22_1.jpeg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Adonis Samad No. 20, Km. 03, Kota Palangka Raya 73111
PikPng.com phone icon png 604605   Whatsapp Official
    +62 896-6541-5210
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


    instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   tiktok

  Jl. Adonis Samad No. 20 Km.03, Palangka Raya 73111
  (0536) 3221554
PikPng.com email png 581646   kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI