Palangka Raya – Kegiatan Workshop Penyusunan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah dan Penerapan Manajemen Resiko memasuki hari kedua.
Pelaksanaan Workshop Penyusunan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah dan Penerapan Manajemen Resiko bertempat di Aula Mentaya dilakukan praktek mandiri yang dipantau secara langsung oleh Kanwil Kemenkumham Kalteng.
Kemudian, pada penutupan kegiatan yang dilaksanakan setelah praktek mandiri, dilaksanakan penutupan kegiatan oleh Kepala Kantor Wilayah diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi (Nur Azizah Rahmanawati) didampingi Kepala Bagian Program dan Humas (Diana Soekowati), dan Kepala SUbbag Humas, RB, dan TI (Sevita).
“DIharapkan dengan adanya pendampingan ini seluruh jajaran agar dapat mengoptimalkan pelaksanaan SPIP dan Manajemen Resiko pada masing-masing satuan kerjanya sehingga dapat meningkatkan nilai Maturitas Penyelenggaraan SPIP khususnya di Linkungan Kanwil Kemenkumham Kalteng,” pesan Nur Azizah kepada jajaran Operator SPIP dan MR. (Reddo, Humas Kalteng – HF, Februari 2023).
Foto Dokumentasi: