Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pimpin Rapat Internal, Kepala Divisi Pemasyarakatan Ajak Jajaran Divisi Pemasyarakatan Untuk Selalu Bersinergi Bersama

rapatintern_1.jpg

Kepala Divisi Pemasyarakatan (R.B. Danang Yudiawan) pimpin rapat internal bersama jajaran Divisi Pemasyarakatan. Rapat ini di hadiri oleh seluruh Pejabat Pengawas jajaran Divisi Pemasyarakatan, Pejabat Pembuat Komitmen Divisi Pemasyarakatan , JFT dan JFU jajaran divisi Pemasyarakatan, Rabu (06/07/2022).

Kepala Divisi Pemasyarakatan menyampaikan bahwa melaksanakan rapat persiapan pengawasan pengamanan menyambut Hari Raya Idul Adha. Dalam persiapan pengawasan pengamanan kali ini Divisi Pemasyarakatan akan terjun langsung ke beberapa Lapas dan Rutan yang ada di Kota Palangka Raya. Mengingat gangguan keamanan dan ketertiban bisa timbul dari dalam maupun luar Lapas/Rutan, untuk mengantisipasi hal tersebut Kepala Divisi Pemasyarakatan (R. B. Danang Yudiawan) menyampaikan : “Optimalkan tugas dan fungsi tim Satops Patnal Pas yang ada di Lapas/Rutan dan Divisi Pemasyarakatan. Laksanakan tugas dengan tetap mematuhi SOP yang berlaku serta tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19. Periksa dengan teliti orang maupun barang yang melewati penjagaan di P2U.” Ungkap Kadivpas.

Dalam kesempatan ini pula Kepala Divisi Pemasyarakatan Selain membahas persiapan pengawasan keamanan menjelang Hari Raya Idul Adha tahun 2022, Divisi Pemasyarakatan juga membahas mengenai persiapan menyambut kegiatan Penanaman Jagung Perdana Wilayah Khusus Dalam Program Ketahanan Pangan Nasional Bersama Wakil Menteri Pertanian RI dan Pembukaan Pelatihan Pertanian Regeneratif Pada Lapas Kelas III Sukamara. Kegiatan besar ini diharapkan akan menambah semangat dan memotivasi seluruh petugas pemasyarakatan yang ada di Kalimantan Tengah untuk berkembang dan berinovasi lebih baik lagi. Terakhir Kepala Divisi Pemasyarakatan juga membahas mengenai persiapan kegiatan Bimbingan Teknis Mitigasi Resiko yang akan dilaksanakan berlanjut setelah kegiatan di Lapas Kelas III Sukamara. (Reddok, Humas Kalteng, Juli 2022).

Foto Dokumentasi:

rapatintern_2.jpgrapatintern_3.jpg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Adonis Samad No. 20, Km. 03, Kota Palangka Raya 73111
PikPng.com phone icon png 604605   Whatsapp Official
    +62 896-6541-5210
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


    instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   tiktok

  Jl. Adonis Samad No. 20 Km.03, Palangka Raya 73111
  (0536) 3221554
PikPng.com email png 581646   kanwilkalteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI