Palangka Raya – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Tengah menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 dengan penuh khidmat di halaman Kantor Wilayah pada minggu pagi (10/11). Upacara ini diikuti oleh seluruh pegawai Kanwil Kemenkumham Kalteng, serta jajaran Unit Pelaksana Teknis se-Kota Palangka Raya yang hadir untuk bersama-sama mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Dalam pelaksanaan upacara ini, diharapkan seluruh pegawai untuk merenungkan kembali makna kepahlawanan dan pengorbanan yang telah diberikan oleh para pahlawan bangsa dimana hari ini merupakan momen yang sangat penting bagi seluruh rakyat Indonesia untuk mengenang perjuangan mereka yang telah gugur demi kemerdekaan dan keutuhan negara.
Ditekankan juga bahwa semangat kepahlawanan harus terus dilanjutkan dalam bentuk pengabdian sehari-hari, terutama dalam menjalankan tugas-tugas negara di bidang hukum dan hak asasi manusia. Seperti para pahlawan yang rela berkorban, kita sebagai bagian dari Kemenkumham harus terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga keadilan, baik di tingkat pusat maupun di daerah.
Sebagai aparatur sipil negara, seluruh jajaran juga memiliki peran besar dalam memperjuangkan nilai-nilai keadilan, hukum, dan hak asasi manusia, yang merupakan warisan dari para pahlawan. Upacara Hari Pahlawan di Kanwil Kemenkumham Kalteng juga diisi dengan prosesi mengheningkan cipta, untuk mengenang dan menghormati para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan.
Sesuai dengan tema yang diusung "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu" upacara Hari Pahlawan di Kanwil Kemenkumham Kalteng tahun 2024 ini menjadi pengingat bagi seluruh jajaran Kemenkumham untuk terus mengabdi dan bekerja keras demi mewujudkan Indonesia yang lebih maju, adil, dan sejahtera, sesuai dengan cita-cita para pahlawan yang telah berjuang tanpa mengenal lelah. (Reddok, Humas Kalteng – HF, November 2024).